Bahan Polyester (PE) bukan berasal dari alam, melainkan melalui proses kimiawi. Polyester terbuat dari serat sintetis dari hasil pencampuran munyak bumi, alkohol dan karboksilat. Hasil minyak bumi dibuat bahan berupa serat fiber poly dan untuk produk plastik berupa biji plastik. Kata polyester berasal dari 2 kata yaitu polymer yang berarti plastik dan ester yang berarti hasil pencampuran minyak bumi, alkohol dan karboksilat. Berdasarkan material pembuatan bahan polyester (PE), maka jenis bahan ini memiliki karakteristik sebagai berikut:
1. Awet dan Tahan Terhadap Kuman
Bahan ini memiliki daya tahan yang tinggi sehingga Keluarga Seragam bisa menggunakannya dalam jangka waktu yang lama. Ditambah, bahan polyester juga tahan akan bakteri, kuman, dan bahan kimia lain sehingga Keluarga Seragam juga nggak perlu khawatir bahan polyester rusak.
2. Tidak Mudah Berkerut
Ada beberapa bahan kain yang mudah berkerut meskipun sudah disetrika berkali-kali. Lain halnya dengan bahan polyester. Bahan ini tidak mudah berkerut meskipun sudah tekuk-tekuk atau gunakan seharian. Selain itu, bahan polyester juga nggak mudah menyusut atau melar loh. Maka dari itu, bahan jenis ini akan membuat pakaian atau produk kain lainnya tetap memiliki bentuk yang sempurna.
3. Cepat Kering dan Tahan Air
Jika baju atau kain berbahan polyester dicuci, tidak perlu terlalu lama menunggunya kering. Pasalnya, bahan polyester cepat kering dan tahan air. Hal ini terjadi karena kemampuannya menyerap panas. Maka dari itu, beberapa barang outdoor, seperti tenda kemah, jaket parka, dan payung, menggunakan bahan polyester sebagai bahan utamanya. Bahan polyester sangat cocok digunakan di daerah yang bersuhu dingin karena mudah menyerap panas.
Polyester sangat sering digunakan sebagai bahan untuk pakaian yang kita gunakan, mulai dari kaos, baju kemeja, jas, dan lain sebagainya, Alasannya, bahan ini terbilang cukup kuat, awet, dan bisa digunakan untuk beragam keperluan dikarenakan bahan ini juga tidak mudah menyerap keringat dan anti terkena jamur atau bakteri. Semoga penjelasan mengenai bahan Polyester dapat memberikan manfaat serta wawasan bagi pembaca Keluarga Seragam.
Membutuhkan konsultasi? Tenang, karena Rumah Seragam siap membantu dengan gratis dan memberikan berbagai ide-ide kreatif dan menarik mengenai bahan maupun desain Seragam.
Leave a Reply